lpmsanubari.blogspot.com - Rasanya baru tahun kemarin wisuda perdana dilaksanakan, dan sebentar lagi mahasiswa angkatan kedua akan segera menyusul. Kemarin (4/10/15) Mahasiswa
angkatan kedua baik Syariah maupun Tarbiyah berhasil menyelesaikan tugas akhir mereka
dan melaksanakan munaqosah. Suasana tegang menyelimuti para peserta Munaqosah,
satu persatu peserta memasuki empat ruangan siding. Beberapa peserta lainnya
terlihat sangat antusias membaca kembali skripsi mereka untuk menunggu giliran
memasuki ruangan sidang.
"Peserta Ujian saat menunggu giliran memasuki ruangan penguji" |
“Wah
persiapannya ini sangat luar biasa, sudah beberapa hari ini terus kita
pelajari, apa judul skripsi kita, terus apa di dalamnya, semuanya kita
pelajari, jadi nanti diwaktu sidang munaqosah, mudah mudahan bisa terjawab
semua apa yang jadi pertanyaan dari tim penguji.” Ujar Ali Syarifudin mahasiswa
prodi Ekonomi Syariah yang berhasil kami wawancarai.
"Salah satu Mahasiswa saat melaksanakan ujian" |
Jumlah
keseluruhan peserta munaqosah tahun ini adalah 23 mahasiswa, yaitu 2 Mahasiswa
dari Prodi Bahasa Arab dan 21 mahasiswa dari Prodi Ekonomi Syariah yang salah
satunya adalah mahasiswa angkatan pertama yang tertinggal saat pelaksanaan
sidang tahun lalu.
“Persiapannya
ya mencari bahan sumber skripsinya, menyiapkan judul skripsinya apa, ya yang jelas mencari buku buku untuk judul skripsinya,
yang lebih penting juga kita tanya sama
yang lebih berpengalaman, pokoknya mencari tau apa saja tentang sidang skripsi
ini, sampai sekarangpun saya juga masih bingung apa yang akan saya
presentasikan” Kata Laili Rohanawati salah satu Mahasiswa Prodi Bahasa Arab yang juga bekerja sebagai guru TK. “Deg-degan itu pasti,
bahkan sampai saat ini saja belum makan” pungkasnya.
Ilmu
yang di ajarkan memang tidak seberapa, tapi diharapkan dapat bermanfaat bagi
mereka terutama penerapan dalam pekerjaan mereka masing-masing. (Af/Ry)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar